Ibu Wahyu Susiani atau biasa disapa Yani berprofesi sebagai perancang busana yang sudah bergerak di bidang busana semenjak tahun 1988 atau sudah berpengalaman selama 36 tahun. Pola dasar yang digunakan Yanis adalah pola turun temurun dari ibunya yang merupakan seorang guru menjahit. Yani mengawali bisnisnya di ruang garasi rumah yang terletak di Aceh, kemudian pada tahun 1999 dikarenakan ada kerusuhan di Aceh pada saat itu, Yani pindah membuka usaha di Medan dan kemudian berkembang pesat hingga akhirnya pindah ke Jakarta Selatan pada tahun 2003. Kini bisnis Ibu Yani sudah berkembang menjadi Tata Busana, Tata Rias, yang mengunakan konsep One Stop Wedding Service sesuai dengan visi-misi perusahaan untuk bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan.